Senin, 26 September 2022

Kembali SDIT Gameel Akhlaq Meraih Prestasi di Masa Pandemi

SDIT Gameel Akhlaq-Kembali SDIT Gameel Akhlaq yang beralamat di jln. bambu kuning No. 25 Kel. Sepanjang Jaya kec. Rawalumbu, raih prestasi pada cabang olahraga renang yang diadakan di Gor Wibawa Mukti kabupaten Bekasi.

Ananda Ikhsandito Dazzle Adilanang kelas 1 meraih piala juara II renang gaya bebas 25 meter. Acara yang digelar pada Sabtu-Minggu (5-6 Februari 2022) tersebut diselenggarakan oleh Kabupaten Bekasi (Patriot Open Kejuaraan antar Perkumpulan 2022).

Mr. Shidqi selaku pelatih renang Ikhsan mengaku bangga anak didiknya berhasil meraih juara II tersebut. Mr. Shidqi adalah guru olahraga sekaligus pelatih renangnya seorang yang sangat disiplin dalam memberikan les renang setiap pekannya. 

"Ikhsan itu adalah anak yang memiliki kemauan kuat dalam berlatih renang, pekerja keras dan tidak mudah menyerah, sehingga ia layak mendapatkan juara II dalam perlombaab tersebut. Apalagi pesertanya juga diikuti oleh sekolah-sekolah lain yang seusianya". Ungkapnya

Terpisah kepala sekolah SDIT Gameel Akhlaq (Agung Nursidik) mengaku senang dan bangga atas prestasi yang diraih Ikhsan. Karena prestasi yang diraihnya tentunya membawa nama baik sekolah dan tentunya membuat bangga orang tuanya.

"Saya senang sekali dengan prestasi yang diraih oleh ananda Ikhsan, karena telah membuat bangga sekolah dan orang tuanya. Semoga ini menjadi penyemangat temen-temennya yang lain untuk terus berprestasi". Tukas Agung

Selaras dengan visi-misi SDIT Gameel Akhlaq yaitu "Mencetak generasi Qur’ani yang Tangguh, Berakhlak mulia, dan berprestasi" maka prestasi-prestasi lainnya telah diraih diantaranya  adalah MHQ tingkat DKI Jakarta Banten, panahan tingkat kota Bekasi, lomba nari tingkat Jawa Barat, Pencak Silat dan hari ini juara renang pada Patriot Open Kejuaraan Renang Kabupaten Bekasi. [jrw]

Tags :

SIT GAMEEL AKHLAQ

GAMEEL AKHLAQ ISLAMIC SCHOOL

  • " Cerdas " ( Selalu berprestasi )
  • " Berkarakter " ( Akhlaq yang baik )
  • " Qur'ani " (Cinta Qur'an )

  • : SIT Gameel Akhlaq
  • : Juli 2011
  • : Rawalumbu-Kota Bekasi
  • : [email protected]
  • : +6285817664135